Judul Buku : Kabupaten Lima Puluh Kota: Bisnis, Budaya, Pariwisata Pendongkrak Ekonomi dan Pembangunan
Penulis : Weriantoni dan Feni Efendi
Editor : Feni Efendi
Penata Letak : Feni Efendi
Desain Sampul : Feni Efendi.
Diterbitkan oleh:
Penerbit Fahmi Karya
Jl. Batu Hampar - Suayan km 10, Jorong Koto Malintang Nagari Sariak Laweh,
Kecamatan Akabiluru, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat dan Kantor Pemasaran di Kelurahan Tiakar, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat 26231
HP/WA : 0813-3332-3700/081268320027/081377856115
Email : zulfahmikarya@gmail.com
Website : www.fahmikarya.com
ISBN 978-623-88775-6-0
Cetakan Pertama, Maret 2024
viii + 132 hlm: 15,5 x 23 cm
Front Palatino, 1,15 Spasi, Size 11
SINOPSIS
Kabupaten Lima Puluh Kota telah menjadi pusat ekonomi sejak masa Pemerintahan Hindia Belanda yang menjadi Afdeeling Lima Puluh Koto. Afdeling ini dibentuk pada tanggal 13 April 1841 berdasarkan Besluit No. 1 tentang reorganisasi pemerintahan Gouvernement Sumatras Westkust. Pada masa kemerdekaan, daerah ini menjadi salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Barat. Kabupaten Lima Puluh Kota diresmikan pada tanggal 13 Januari 1949 berdasarkan Instruksi Gubernur Militer Sumatera Barat Nomor: 8/G.14/Instr-49.
Kabupaten Lima Puluh Kota secara administrasi berbatasan adalah sebagai berikut: sebelah Utara memiliki batas dengan Kabupaten Rokan Hulu dan Kabupaten Kampar Provinsi Riau; sebelah Selatan memiliki batas dengan Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Sijunjung; sebelah Barat memiliki batas dengan Kabupaten Agam dan Kabupaten Pasaman; sebelah Timur memiliki batas dengan Kabupaten Kampar Provinsi Riau; Bagian Tengah berbatasan dengan Kota Payakumbuh.
Posting Komentar